100x100

In House Training Peningkatan Efektivitas Manajemen Mutu pada Unit Penjaminan Mutu Di Lingkungan Universitas Islam Riau

Manajemen penjaminan Mutu di UIR dilaksanakan secara terstruktur. LPM berperan sebagai koordinator penjaminan mutu pada tingkat Universitas, sedangkan pada tingkat fakultas peran itu berada pada Unit Penjaminan Mutu (UPM). Peran kedua unit ini sangat penting dalam mewujudkan budaya mutu di UIR. Peran UPM di tingkat fakultas sangat diperlukan khususnya dalam menghadapi kebijakan terkait Perguruan Tinggi yang baru, seperti Permendikbud no 3 tahun 2020 tentang Standar Nasional Pendidikan Tinggi, Permendikbud no 5 Tahun 2020 tentang Akreditasi Perguruan Tinggi dan Akreditasi Program Studi, dan Kepmendikbudristek No 186/M/2021 Tentang Program Studi yang Diakreditasi Oleh Lembaga Akreditasi Mandiri. Lihat selengkapnya
LPM | 20 Des 2021
100x100

Peningkatan Pemahaman Pemenuhan Kelengkapan Data Dukung Akreditasi Program Studi (APS) Bagi Unit Di Lingkungan Universitas Islam Riau

Didalam kegiatan pendampingan akreditasi program studi ada tiga tahapan prosedur yang dilalui yaitu, tahapan pendampingan pra penyusunan borang akreditasi program studi, pendampingan penyusunan borang akreditasi program studi pelaksanaan pendampingan akreditasi prodi khususnya bagi LPM maupun prodi pengusul (baik pimpinan unit kerja, kajur, kaprodi dan dosen serta staf administrasi) atau pihak-pihak lainnya yang berhubungan dengan program (pendampingan) dan pendampingan pasca penyusunan borang akreditasi program studi (Simulasi), maka UIR melalui LPM menyelenggarakan workshop dengan tema “Pendampingan Akreditasi Bagi Unit-unit Di Lingkungan Universitas Islam Riau”. Lihat selengkapnya
LPM | 13 Okt 2021
100x100

Workshop Penyegaran Auditor untuk Pelaksanaan Audit Mutu Internal (AMI) tahun 2020 berbasis resiko secara Online

Sehubungan dengan akan dilaksanakannya kegiatan Audit Mutu Internal (AMI) tahun 2020 untuk Unit, Fakultas dan Program Studi di Lingkungan Universitas Islam Riau, maka Lembaga Penjaminan Mutu (LPM) melakukan penyegaran (refresh) terhadap auditor lama yang akan melaksanakan tugas audit tersebut. Untuk itu LPM telah menyelenggarakan "Workshop Penyegaran Auditor untuk pelaksanaan Audit Mutu Internal (AMI) berbasis resiko secara online" Lihat selengkapnya
LPM | 14 Jan 2021
100x100

Workshop Kurikulum berbasis KKNI di Era Industri 4.0 Merdeka Belajar-Kampus Merdeka

Dengan adanya peraturan yang dikeluarkan oleh Kemendikbud mengenai Merdeka Belajar-Kampus Medeka (MBKM), Universitas Islam Riau (UIR) melalui Lembaga Penjaminan Mutu (LPM) akan mengadakan kegiatan workshop kurikulum dengan tema “Workshop Kurikulum berbasis KKNI di Era Industri 4.0 Merdeka Belajar-Kampus Merdeka di Lingkungan UIR” yang dilaksanakan hari Selasa, 8 Desember 2020 pada Jam 08.00-17.00 Wib. Lihat selengkapnya
LPM | 08 Des 2020
100x100

Workshop Penggunaan Sistem Daring Evaluasi Diri (SADARDIRI) Bagi Fakultas dan Pascasarjana di Lingkungan Universitas Islam Riau

Universitas Islam Riau secara konsisten berupaya melaksanakan perbaikan berbagai aspek yang terkait dengan mutu, Untuk membuktikan bahwa sistem penjaminan mutu telah dilaksanakan secara baik dan benar, Untuk membantu dalam mengukur kinerja dan terlaksananya mutu dengan baik, Salah satu sistem yang disiapkan adalah Sistem Daring Evaluasi Diri (SADARDIRI). Lembaga Penjaminan Mutu (LPM) UIR melaksanakan Sosialisai Sistem Daring Evaluasi Diri (SADARDIRI) di UIR, pada 24 Juli 2020. Lihat selengkapnya
LPM | 24 Jul 2020